Sudah menjadi kodratnya jika manusia membutuhkan suatu hiburan dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari. Pada umumnya, hiburan ini tergolong menjadi dua jenis, yaitu hiburan yang didapat di dalam ruangan dan hiburan yang didapat di luar ruangan. Di luar ruangan, orang-orang banyak menghabiskan waktu dengan mengunjungi wisata alam, misalnya ke pantai, kebun raya dan lain sebagainya. Sedangkan di dalam ruangan, orang-orang biasanya melakukan aktivitas seperti berbelanja di mall, menonton di bioskop, mengakses internet di rumah ataupun sekedar bercengkrama dengan keluarga.
Hal lain yang biasa kita lakukan di rumah adalah menonton video. Dengan beragam film yang tersedia, kita dapat menikmati hiburan kelas dunia maupun lokal. Biasanya kita melakukan aktivitas ini pada perangkat elektronik seperti DVD Player; dengan berbekal keping DVD kita ikut dibawa berimajinasi ke dalam cerita yang tersaji di dalam film.
Seiring dengan perkembangan jaman, menonton film tak hanya dapat dilakukan pada perangkat DVD Player. Kini menonton video lebih sering dilakukan pada perangkat komputer. Ditambah lagi, dengan munculnya komputer jinjing seperti laptop, maka menonton video bisa dilakukan di mana saja: di kampus, di taman dan lain sebagainya.
Pada jaman sekarang, menonton video pun tidak harus menggunakan keping DVD. Sudah banyak tersedia film dengan berbagai format yang dapat diunduh dari internet dan disimpan pada komputer ataupun alat penyimpanan digital lainnya seperti flash disk, dan – tentu saja – pada perangkat telepon genggam.
Sebagai sebuah perangkat pintar, Android telah memiliki kemampuan untuk mengunduh beragam video dari internet. Untuk mendukungnya, diperlukan aplikasi yang dapat memutar video dengan beragam format, di mana aplikasi pemutar multimedia ini banyak tersedia di Play Store dan bisa diunduh secara gratis.
Sebenarnya banyak sekali aplikasi pemutar video yang bisa diunduh pada perangkat android, misalnya saja MX Player untuk Android. Salah satu kemampuannya yang paling mencolok adalah adanya dukungan subtitle dan kemampuannya dalam membaca beragam format video.
Sekedar informasi, subtitle adalah terjemahan berupa teks atau tulisan yang berjalan sesuai percakapan dalam adegan film, yang biasanya menerjemahkan bahasa asli film ke bahasa penonton setempat. Subtitle ini biasanya terletak di bawah layar ketika kita sedang memutar film. Hal yang menjadikan aplikasi MX Player berbeda dari aplikasi sejenisnya adalah kemampuannya dalam membaca lebih banyak subtitle dengan format file berbeda, di antaranya adalah:
Aplikasi pemutar video yang dikembangkan oleh J2 Interactive ini bertujuan mengajak penggunanya untuk menikmati kemudahan dan kenyamanan dalam memutar video, aplikasi ini diklaim dapat memainkan semua jenis format video, seperti avi, 3gp, flv, mp4, mkv (matroska video), bahkan mampu memutar video dengan format file DVD seperti DivX, f4v, flv, mpeg, mov, webm, dan xvid.
Fitur dan kelebihan MX Player untuk Android sangat banyak, antara lain:
Keistimewaan MX Player for Android terletak pada kemampuannya dalam mengubah fonts dan ukuran teks pada subtitle; caranya adalah dengan memilih menu, klik subtitle dan settings. Terdapat pilihan fonts seperti default, mono, san serif dan serif. Kita dapat mengubah ukuran fonts dengan menggeser size bar, dan warna teks juga dapat dirubah sesuai keinginan. Dalam pengaturan ini, kita juga dapat mengubah border, shadow dan fade out, dan dapat dilakukan terhadap file video yang memiliki tambahan file subtitle dalam folder video.
Untuk mengaktifkan subtitle, pilih menu, kemudian subtitle, lalu open, kemudian kita sampai pada ‘Open subtitle file’. Di sini kita dapat menampilkan subtitle pada saat menonton film. Pengaturan ini tidak bisa dilakukan pada video yang tidak menambahkan file subtitle ataupun video yang sudah memiliki subtitle sebelumnya.
Fitur lain adalah kids lock, yang juga merupakan fitur yang dapat diandalkan. Fitur ini mencegah gangguan apapun akibat layar yang secara tidak sengaja tersentuh jari. Misalnya saja, mencegah layar kembali ke homescreen akibat tidak sengaja menyentuh tombol home. Fitur ini dapat diakses pada saat menonton film dengan menekan lambang ‘gembok’. Sebaliknya jika ingin menonaktifkan fitur ini, kita dapat menekan kembali lambang gembok yang terdapat di pojok kiri atas layar. Dengan adanya fitur ini, maka menonton film bisa dilakukan dengan nyaman tanpa gangguan.
Salah satu kekurangan MX Player for android adalah tidak tersedianya fitur Floating video atau menampilkan jendela video kecil di homescreen. Hal ini dapat dilihat pada aplikasi lainnya, yaitu Mobo Player, yang memungkinkan kita untuk melakukan aktivitas lain, seperti membaca pesan sms. Fitur penting lainnya yang tidak terdapat pada MX Player adalah ‘wifi transfer’ yang memungkinkan kita untuk melakukan transfer video dari PC ke ponsel melalui jaringan wifi seperti yang dapat dilakukan pada Easy Video Player. Namun demikian, MX Player lebih unggul pada kemampuannya dalam memutar lebih banyak format video seperti yang sudah dijelaskan di atas.
Aplikasi yang telah diunduh sebanyak 50.000.000 pengguna ini memiliki file instalasi sebesar 7.35MB. MX Player juga memiliki rating 4.7 dari 466.797 review di berbagai belahan dunia. Dengan berbagai fitur yang dimilikinya, maka tidak heran jika aplikasi banyak digunakan remaja untuk menonton video musik seperti K-Pop, J-Rock, lagu-lagu dalam negeri maupun lagu barat selain memutar film Box Office pada perangkat Android.