Stugeron adalah obat yang mengandung zat aktif cinnarizine. Cinnarizine tergolong ke dalam pengambat kanal kalisum yang selektif, bekerja melebarkan pembuluh darah tanpa menurunkan tekanan darah dan detak jantung. Cinnarizine juga dapat memperbaiki sirkulasi darah pada pembuluh darah yang menyempit dengan mengurangi kekentalan darah. Selain efek terhadap pembuluh darah, cinnarizine juga memiliki efek menghambat reseptor histamin-1, dopamin-2, dan serotonin sehingga sering digunakan dalam pengobatan mual muntah, mabuk perjalanan, pusing berputar, dan gangguan sistem keseimbangan lainnya.
Indikasi:
Kontraindikasi:
Stugeron tablet mengandung 25mg Cinnarizine. Stugeron tablet dapat mengiritasi lambung dan sebaiknya digunakan setelah makan. Dosis terapi Stugeron disesuaikan dengan penyakit yang terkait.
Maksimum dosis yang direkomendasikan sebaiknya tidak melebihi 225mg sehari. Gejala overdosis seperti muntah, kejang, penurunan kesadaran sampai koma, gejala ekstrapiramidal, dan hipotonus dapat terjadi pada penggunaan dosis 90mg – 2250mg.