Satu lagi permainan dengan tema adu balapan namun dengan kemasan yang berbeda dari biasanya, Death Drive. Aplikasi yang dictakan oleh ICloudZone ini lebih mengajak para pemain untuk melakukan pertandingan tunggal dengan dirinya sendiri. Pemain akan dihadapkan pada area balapan dengan musih yang ada.
Ketika pertama kalo dijalankan, secara otomatis pemain akan diberikan sebuah mobil tank berwarna kuning. Kemampuan mobil ini digolongkan ke dalam kelas standart. Mobil akan berjalan dengan kecepatan standart. Permainan Death Drive ini membawa pemain untuk terus memacu kendaraan mereka. Kontrol yang digunakan untuk memacu kendaraan ini dengan menggerakkan ponsel ke kanan atau kiri sesuai dengan laju mobil. Musuh yang ada di dalam permainan ini adalah mobil yang ditandai dengan lambang anak panah di atasnya. Jika pemain melihat adanya mobil tersebut, pemain harus cepat mengusirnya dari area permainan. Cara mengusir mobil tersebut dapat dilakukan dengan cara menembak dengan menggunakan simbol orientasi yang mengeluarkan tembakan satu per satu atau dengan melakukan tembakan bom. Saat pemain menembak dengan peluru kecil, mobil tersebut akan lebih sulit hancur jika dibandingkan saat pemain menembak dengan menggunakan bom. Permainan akan berakhir jika pemain sering menabrak mobil lainnya sehingga nyawa yang dilambangkan dengan bar di bagian atas layar berkurang dan akhirnya mobil terbakar.
Pemain dapat melakukan pembelian beberapa amunisi seperti magnet, bom, atau roket. Saat pemain membeli magnet, maka di sela-sela area pertandingan akan ditemukan magnet. Pemain harus berusaha mendapatkan magnet ini agar setiap koin yang bertebaran di area balapan dapat langsung tertarik oleh medan magnet pemain. Jika pemain tidak memiliki kemampuan ini, pemain harus meraih koin tersebut secara manual. Hal yang sama berlaku dengan amunisi bom. Untuk mengusir mobil yang ada di lintasan, jika pemain menggunakan bom, jumlah yang diberikan oleh aplikasi ini sangat terbatas. Setiap pemain hanya diberikan empat bom. Jika pemain melakukan pembelian amunisi bom, pemain dapat melihat banyaknya amunisi tersebut di sepanjang lintasan.
Beberapa aplikasi yang serupa dengan Death Drive ini antara lain Temple Run, Minion Rush, atau Subway Surfers. Pemain harus melakukan pengumpulan uang sepanjang permainan berlangsung. Uang yang didapatkan ini secara otomatis akan diakumulasikan sehingga pemain dapat melakukan pembelian berbagai amunisi yang ada. Jika jumlah uang yang dimiliki sudah cukup untuk membeli mobil baru, pemain dapat mengganti mobil tank kuning ini ke mobil yang lebih baik lagi. Namun, pemain pada umumnya akan sulit mengetahui beberapa uang yang mereka miliki. Hal ini dikarenakan tampilan uang dalam permainan Death Drive ini ditunjukkan dalam bentuk bar. Semakin banyak uang yang dimiliki, semakin panjang bar yang ditampilkan. Gambaran seperti ini akan lebih sulit dibanding dengan nilai angka yang ditunjukkan secara langsung.