Chrome Browser – Google adalah aplikasi browsing website pada ponsel atau tablet PC dengan basis sistem operasi Android. Aplikasi ini merupakan pengembangan dari Google Chrome dan dikembangkan oleh Google Inc. Aplikasi ini dapat diunduh secara gratis di Play Store, dan membutuhkan memory yang berbeda-beda tergantung pada perangkat ponsel yang digunakan. Aplikasi yang sudah diunduh oleh lebih dari 100 juta pengguna Android ini dikenal sebagai aplikasi browsing yang cukup digemari pengguna Android dan memiliki rating yang baik, yaitu 4.
Secara umum, fungsi utama aplikasi ini adalah untuk melakukan browsing internet. Aplikasi ini sejenis dengan aplikasi browser lain seperti Internet Explorer, Opera Mini, dan Firefox Browser. Fitur-fitur untuk aplikasi web browser seperti pengaturan tab dan penandaan sejarah jelajah website sudah terdapat pada Chrome Browser ini.
Kelebihan aplikasi ini dibanding aplikasi web browser lain adalah fitur Sign In dan Incognito. Sign in adalah fitur yang membuat Chrome Browser dapat mencatat dan membuka tab yang terbuka, bookmark dan omnibox dari data PC pengguna. Untuk mengaktifkan fitur ini, pengguna cukup masuk menggunakan akun Google yang mereka punya. Setelah itu Google Chrome pada PC akan langsung terkoneksi dengan Chrome Browser ini.
Berikutnya adalah fitur Incognito, yaitu fitur yang memungkinkan pengguna aplikasi ini untuk melakukan browsing tanpa terekam pada sejarah jelajah website atau ditelusuri seperti cookies. Fitur ini memberikan privasi kepada pengguna aplikasi ini, sehingga dapat mengakses website-website yang butuh tingkat keamanan lebih, seperti website perbankan atau akses data pengguna.
Selain kedua fitur unggulan tersebut, aplikasi ini juga memudahkan penggunanya dalam berinteraksi melalui kemudahan perpindahan tab dan bagian pencarian URL. Selain itu dengan Chrome Browser ini juga kita dapat membuka tab sebanyak yang kita mau tanpa ada batasan. Secara keseluruhan, aplikasi ini adalah salah satu aplikasi browser yang wajib diunduh, terutama bagi mereka yang aktivitasnya banyak mengharuskan browsing menggunakan ponsel dan tidak cukup puas dengan browser bawaan Android.