Menonton televisi dengan berbagai saluran mancanegara tentu saja membutuhkan peralatan dan piranti yang memadai. Sayangnya, tidak semua orang bisa menggunakan TV kabel atau TV digital untuk menonton saluran dari berbagai negara. Penggunaan televisi normal juga bergantung kepada kondisi cuaca yang bagus.
Online TV Player merupakan perangkat lunak sebagai pemutar streaming acara televisi dari berbagai saluran internasional. Online TV Player menyediakan ratusan saluran dari berbagai negara-negara di dunia, di antaranya Indonesia. Saluran televisi yang terdeteksi Online TV Player merupakan saluran televisi yang menyediakan program streaming dan bisa diakses di berbagai negara. Pengguna tidak perlu menggunakan piranti pendukung atau emulator televisi pada komputer. Pengoperasian aplikasi ini cukup sederhana. Pengguna bisa memilih saluran yang ingin ditonton dari berbagai negara di dunia. Terdapat filter pencarian pada Online TV Player yakni pencarian berdasarkan negara, berdasarkan bandwith yang ada (broadband atau modem), dan berdasarkan arsip. Tayangan akan diputar pada jendela di samping daftar. Pengguna juga bisa merekam tayangan yang sedang berlangsung sehingga bisa ditonton ulang suatu saat. Selain memutar tayangan televisi, Online TV Player juga bisa memutar siaran radio dari berbagai negara. Online TV Player juga menyediakan fitur untuk memperbaharui data aplikasi melalui perintah update. Pengguna juga bisa memasukkan alamat URL video atau film pada Online TV Player dan otomatis pengguna bisa menikmati tontonan tersebut melalui jendela aplikasi ini.
Perlu diperhatikan bahwa agar Online TV Player dapat dioperasikan, pengguna harus memasang software Real Player yang mendukung fitur watch TV online dan Windows Media Player. Apabila aplikasi tersebut tidak terpasang, bisa dipastikan Online TV Player tidak akan memutar pilihan saluran televisi Anda. Aplikasi ini cukup menarik karena memutar acara televisi tanpa menggunakan antena atau emulator televisi pada komputer. Di sisi lain, karena Online TV Player bekerja dengan konsep TV streaming, pengoperasian aplikasi ini tentu membutuhkan koneksi internet yang baik. Selain itu, pilihan saluran televisi per negara pada Online TV Player juga cukup terbatas.