EzCheckPrinting merupakan sebuah perangkat lunak untuk merancang dan mencetak cek. EzCheckPrinting dikembangkan oleh Halfpricesoft.com, sebuah pengembang perangkat lunak komputer untuk keperluan bisnis kecil sampai menengah. EzCheckPrinting ditargetkan untuk kalangan bisnis kecil sampai menengah dan organisasi nirlaba. Dengan EzCheckPrinting perusahaan dapat menghemat sebagian pengeluaran, karena dengan perangkat lunak ini, perusahaan tidak perlu lagi membeli blanko cek yang banyak di jual di pasaran. Cukup dengan kertas yang memenuhi stAndar cek. Tentu akan menjadi lebih hemat bukan.
EzCheckPrinting menyajikan kemudahan untuk merancang dan mencetak cek untuk memenuhi kebutuhan transaksi Anda. Perangkat lunak untuk keperluan bisnis ini dapat digunakan untuk mengisi blanko cek atau rancangan cek yang telah dibuat sebelumnya, untuk meemproses rancangan cek yang diterima dari fax atau email, serta untuk membuat atau merancang blanko cek sendiri yang telah memenuhi stAndar MICR Encoding yang dapat diisi secara manual atau menggunakan EzCheckPrinting sendiri atau Quicken, Quickbooks, Peachtree, Microsoft Money, dan perangkat lainnya.
Dalam fungsinya untuk merancang cek, EzCheckPrinting telah disesuaikan dengan stAndar cek pada umumnya. Namun, dengan EzCheckPrinting Anda dapat memvariasikan tampilan cek sesuai dengan keinginan Anda seperti menambahkan logo perusahaan, menyesuaikan tulisan serta jenisnya pada halaman cek, serta dapat menambahkan tAnda untuk membedakan dengan cek perusahaan Anda dengan yang lainnya.
Sebagai sebuah perangkat lunak untuk keperluan bisnis Anda, tentu dibutuhkan keleluasaan dalam menggunakannya. EzCheckPrinting telah didukung dengan fitur untuk dapat saling menghubungkan banyak pengguna dalam perusahaan Anda. Untuk tujuan penggunaannya dalam bertransaksi, EzCheckPrinting dapat memuat jumlah rekening yang tak terbatas, tanpa adanya biaya tambahan. EzCheckPrinting juga sudah terintegrasi dengan berbagai perangkat lunak lainnya. Rancangan cek dari EzCheckPrinting dapat digunakan pada perangkat lunak Quicken, Quickbooks, Microsoft Money, Peachtree, dan lain-lain. EzCheckPrinting juga dilengkapi dengan kemampuan untuk membuat laporan tentang cek yang diterbitkan, serta export-import data cek dalam format .csv file. Sehingga Anda tetap dapat melakukan pencatatan atas cek yang Anda cetak.