MSN merupakan layanan kumpulan berbagai macam situs yang dibuat oleh Microsoft Inc. MSN telah menjangkau berbagai negara. Menggunakan MSN, kita dapat berkomunikasi dengan berbagai orang di seluruh dunia karena MSN dilengkapi dengan layanan messenger. MSN sendiri telah ada sejak Windows 95 dan masih sering digunakan saat ini.
Microsoft Inc. membuat MSN Explorer untuk membantu pengguna dalam pencarian situs-situs yang terkumpul dalam MSN. MSN Explorer sendiri merupakan integrasi dari MSN dan Windows Live berupa Hotmail dan layanan messenger. MSN Explorer sebenarnya berkonsep layaknya web browser pada umumnya. Sedangkan fitur Windows Live dan MSN Messenger pada MSN Explorer masih bisa diakses menggunakan MSN Messenger walaupun pada realitanya kedua software tersebut telah menjadi Skype. MSN Messenger akan memudahkan pengguna untuk mengakses beberapa situs-situs terkenal yang telah terekam dalam portal MSN. MSN Explorer memiliki tampilan yang cukup menarik walaupun secara default tidak menampilkan halaman situs secara penuh.
MSN Explorer memiliki berbagai fitur menarik, di antaranya adalah MSN Explorer bisa mengakses data pencarian pada Microsoft Outlook dan Internet Explorer. Fitur lainnya adalah pengguna bisa menggunakan Skype atau MSN Messenger langsung melalui MSN Explorer. MSN Explorer juga termasuk software yang user-friendly karena pengoperasian web browser ini cukup mudah. Pengguna bsia menambahkan bookmark, favorites, dan menyimpan atau mengunduh berkas melalui menu-menu yang terdapat di MSN Explorer. MSN Explorer juga dilengkapi dengan multimedia player sehingga pengguna tidak perlu lagi menambahkan add-ons. Startup session pada MSN Explorer secara otomatis juga akan memulai proses pada Hotmail dan Messenger.
MSN Explorer cukup menarik terutama bila pengguna merasa jenuh dengan browser yang biasa digunakan. MSN Explorer bisa menjadi alternatif untuk aktivitas pada internet, terutama bila pengguna aktif menggunakan layanan dari Microsoft. MSN Explorer juga relatif cepat merespon segala aktivitas internet sehingga transfer datanya pun cukup cepat. MSN Explorer saat ini memerlukan pengaktifan paket MSN software untuk penggunaannya. Namun, pengguna bisa menggunakannya tanpa pengaktifan tersebut secara gratis hanya di Windows XP atau versi sebelumnya.