Glucophage 850 mg merupakan obat oral anti diabetes yang mengandung metformin 850 mg. Glucophage termasuk ke dalam obat oral anti diabetes golongan sulfonilurea. Glucophage digunakan untuk mengatur kadar gula darah, terutama pada pasien diabetes tipe 2. Pasien diabetes tipe 1 tidak dapat ditangani menggunakan Glucophage. Metformin dapat menurunkan kadar androgen dalam tubuh dan juga merangsang penggunaan insulin di dalam tubuh.
Glucophage dapat digunakan untuk menurunkan gula darah pada pasien diabetes, dan juga menurunkan gula darah pada wanita dengan polycystic ovary syndrome (PCOS). Penggunaan Glucophage dapat mengatur siklus menstruasi, memulai ovulasi, dan menurunkan risiko keguguran pada wanita dengan PCOS. Penggunaan jangka panjang akan menurunkan risiko terjadinya diabetes. Glucophage merupakan obat pilihan terapi pertama yang diberikan pada penanganan pasien dengan diabetes tipe 2 yang sudah tidak dapat diterapi dengan diet dan olahraga.
Penggunaan Glucophage pada wanita hamil untuk menangani diabetes digunakan untuk mengurangi risiko kelainan kongenital pada janin. Akan tetapi pada pasien diabetes yang hamil lebih disarankan menggunakan insulin dibandingkan obat oral antidiabetes lainnya, kecuali dalam keadaan ketidaktersediaan insulin dapat menggunakan Glucophage. Ibu menyusui sebaiknya tidak menggunakan Glucophage untuk mengatur gula darah, karena Glucophage dieksresikan pada air susu ibu
Glucophage tidak boleh digunakan pada pasien dengan koma diabetikum, ketoasidosis, gagal ginjal, gangguan hati berat, pasien gagal jantung dan serangan jantung, asidosis laktat, dan pasien dengan hipoksemia.
Efek samping yang dapat muncul ketika menggunakan Glucophage adalah nyeri kepala, nyeri otot, lemas, mual, muntah, kembung, diare dan nyeri lambung. Efek samping yang lebih berat adalah sesak napas, bengkak pada tubuh dan peningkatan berat badan, demam, menggigil, nyeri badan, atau gejala pilek. Efek samping pada pasien diabetes yang harus diwaspadai adalah gula darah rendah (hipoglikemia) yang dapat terjadi ketika menggunakan Glucophage. Gejala dari hipoglikemia adalah berkeringat, bergetar, merasa lapar berat, pandangan kabur, pusing, dan rasa kesemutan.
Penggunaan Glucophage dapat digunakan sebagai monoterapi atau kombinasi dengan golongan obat anti diabetes lainnya. Penggunaan Glucophage pada pasien diabetes dapat dimulai dengan dosis terendah, yaitu tiga kali 500 mg per hari, atau dua kali 850 mg per hari.