Karya dalam dunia sastra maupun seni bisa dalam berbagai bentuk misalnya komik. Komik menjadi media informatif dan menghibur. Selama ini, pembuatan komik menggunakan piranti yang cukup rumit dan relatif menyusahkan bagi pengguna amatir.
Comic Life merupakan piranti lunak dengan fungsi untuk mengatur layout komik. Comic Life menyediakan berbagai template unik dan menarik yang bisa diatur sedemikian rupa untuk memenuhi kebutuhan. Comic Life akan memudahkan pengguna dalam proses penyusunan dan layout komik. Dengan Comic Life, pengguna tidak perlu susah-susah menyusun dan memberikan ilustrasi pada komik atau balon kata karena menggunakan software ini, pengguna cukup meletakkan dan mengatur posisi gambar pada tiap-tiap kotak komik.
Comic Life memiliki beragam pengaturan dan template yang bisa dipilih pada proses startup. Terdapat puluhan template unik yang bisa dipilih. Pada setiap template terdapat beberapa kotak untuk menambahkan gambar dan ilustrasi kata-kata serta judul yang bisa diganti. Setiap template terdiri dari halaman pertama dan halaman-halaman selanjutnya yang beragam. Pengguna juga lebih leluasa mengatur komponen demi komponen misalnya font tulisan, posisi gambar, efek pada komik, dan sebagainya. Comic Life menyediakan berbagai font unik yang identik pada komik. Ada tujuh gaya font untuk judul dan efek pada komik. Comic Life juga menyediakan berbagai layout untuk komik Anda. Terdapat puluhan gaya layout komik dari komik khas superhero Amerika, komik lawas, hingga komik manga. Selain fitur-fitur tersebut, Comic Life juga menyediakan beragam fitur lain di antaranya panel otomatis pemilihan gambar, pemilihan balon kata, efek gambar pada komik, tone untuk komik, dan sebagainya. Pengguna bisa menggunakan fitur autoflow yakni software akan otomatis mengatur gambar pada halaman komik sesuai gambar pada folder sumber.
Hasil kerja dengan Comic Life bisa disimpan dengan format dokumen Comic Life atau bisa langsung dicetak. Comic Life juga menyediakan template skrip sehingga pengguna bisa menyusun komik dengan menggunakan skrip narasi. Walaupun Comic Life berperan sebagai pengatur layout komik, software ini membutuhkan kinerja komputer ekstra dan cukup berat untuk komputer.