Android adalah sistem operasi perangkat bergerak yang mudah dikostumisasi. Secara umum, tampilan dapat dikostumisasi dengan berbagai aplikasi Launcher yang tersedia. Selain itu terdapat pula berbagai aplikasi Locker untuk mengubah tampilan layar screen lock, serta aplikasi lainnya. Salah satu fitur Android yang jarang mendapat perhatian adalah keypad atau papan ketik. Untuk memodifikasi keypad sesuai keinginan, Anda hanya membutuhkan aplikasi ai.type Keyboard Plus ini.
Ai.type Keyboard Plus memberikan Anda beragam pilihan untuk mengganti tampilan papan ketik standar. Anda yang menyukai tampilan papan ketik Android Gingerbread bisa mendapatkannya dengan aplikasi ini. Anda juga dapat menggunakan tampilan papan ketik Windows Phone serta iPhone pada perangkat Android Anda. Selain itu, terdapat pula beragam theme papan ketik menarik lainnya.
Selain theme yang sudah disediakan, kostumisasi lebih jauh dimungkinkan pada layar Setting. Anda dapat mengatur berbagai efek visual pada saat Anda menyentuh tombol. Anda juga dapat mengatur bentuk dan ukuran font yang tampil pada papan ketik. Selain itu, pilihan warna dan gambar latar belakang juga dapat Anda atur di sini. Dengan kemampuan kostumisasi sedetil itu, Anda dapat membuat papan ketik Anda menjadi semakin cantik dan personal sesuai dengan keinginan Anda.
Ai.type Keyboard Plus disebut-sebut sebagai aplikasi papan ketik super pintar. Selain kemudahan dalam modifikasi, aplikasi ini juga akan membantu Anda untuk dapat mengetik lebih cepat dengan menggunakan prediksi. Dalam melakukan prediksi, Ai.type Keyboard Plus akan mengusulkan kata-kata populer pada saat Anda mengetik. Yang menarik, aplikasi ini akan terus mempelajari kata-kata yang sering Anda gunakan untuk mendapatkan prediksi yang lebih akurat. Untuk mengganti pilihan bahasa, Anda hanya perlu melakukan gerakan swipe pada tombol spasi ke kiri atau ke kanan. Puluhan pilihan bahasa tersedia, termasuk Bahasa Indonesia.
Kemampuan modifikasi dan prediksi Ai.type Keyboard Plus masih dilengkapi dengan sejumlah fitur lain. Anda dapat menambahkan plugin Emoji dengan mengunduh aplikasi tambahan. Anda juga dapat menggunakan berbagai penulisan non abjad romawi, seperti huruf Arab dan Mandarin.
Dengan fitur yang lengkap, Ai.type Keyboard Plus adalah satu-satunya aplikasi yang Anda butuhkan untuk mengkostumisasi papan ketik Android Anda. Harga yang ditawarkan terbilang mahal, sekitar Rp 55.000,-. Namun harga tersebut sangat pantas untuk aplikasi ini.