Dalam satu dekade belakangan, perkembangan permainan komputer yang dapat dimainkan secara online sangat pesat sekali. Hal ini didukung dengan semakin berkembangnya teknologi jaringan dan internet serta teknologi lainnya di bidang IT yang membuat berbagai aktifitas dapat dilakukan menjadi lebih mudah dan juga dapat menghubungkan banyak orang walaupun terpisah jarak. Valve Corporation, sebagai publisher game ternama dengan game Half-Life serta beberapa seri lainnya dari game ini menjadi salah satu game online yang banyak dimainkan oleh pecinta game di seluruh dunia. Dan bagi penggemar game online Half-Life yang ingin membuat dedicated server tersendiri pun juga telah difasilitasi. Valve menyediakan fitur untuk membuat dedicated server bagi pengguna yang menginginkannya yaitu dengan Half-Life Dedicated Server. Dedicated server tentu juga mengalami perubahan serta penyesuaian agar dapat berjalan dengan baik dan setiap kekurangan yang ditemukan dapat diperbaiki. Perangkat lunak berikut ini lah yang digunakan supaya Half-Life Dedicated Server yang digunakan oleh pengguna dapat selalu ter-update.
Half-Life Dedicated Server Update Tool atau disingkat dengan HLDSUpdateTool adalah alat untuk memperbarui sumber server dari game Half-Life dan seri ekspansinya serta game Counter-Strike, Day of Defeat, Deathmatch Classic, Counter-Strike: Condition Zero dan Ricochet yang seluruhnya dikembangkan oleh Valve Corporation. Untuk melakukan pembaruan Half-Life Dedicated Server dengan HLDSUpdateTool tidak perlu bersusah payah. Cukup jalankan HLDSUpdateTool, yang nantinya akan muncul kotak terminal command untuk melakukan pembaruan. Lalu kemudian dengan mengetikan perintah berikut “-command update -game <game> -dir <path>”. <game> merupakan nama game dan <path> adalah lokasi dimana pembaruan Half-Life Dedicated Server untuk game tersebut ingin disimpan. Aplikasi Half-Life Dedicated Server mungkin untuk saat ini masih dapat berjalan dan digunakan. Hanya saja, setelah semakin banyaknya pengembangan yang dilakukan oleh Valve, maka Half-Life Dedicated Server sudah semakin ditinggalkan, dan pengembangannya telah dihentikan. Ditambah lagi dengan hadirnya mesin terbaru dari Valve, yakninya Steam. Game terbaru Valve sekarang telah menggunakan mesin Steam ini dan fasilitas dedicated server pun juga telah disesuaikan dengan perkembangan tersebut.