Siapa yang tidak mengenal Angry Birds? Seri permainan tersebut sangat populer sejak mulai diperkenalkan pada tahun 2009, dimana pemain menggunakan katapel untuk melemparkan burung untuk menghancurkan para babi. Angry Birds telah menjadi sebuah franchise, atau seri permainan dengan banyak sekali produk. Salah satunya adalah Angry Birds Space yang dirilis pada tahun 2012 dengan harga Rp 12.000,-
Masih sama dengan pendahulunya, dalam Angry Birds Space Anda juga akan tetap menggunakan katapel. Anda juga masih menemukan jenis-jenis burung yang sama dengan permainan sebelumnya. Physics atau hukum fisika juga tetap berlaku. Bedanya, jika dalam Angry Birds Anda akan berada di bumi dengan gravitasi yang mengarah ke bawah, dalam Angry Birds Space Anda akan bermain di luar angkasa dan melemparkan burung antar planet.
Di sini area permainan bukan lagi tanah datar, melainkan berupa planet-planet. Masing-masing planet memiliki gaya gravitasinya sendiri. Di luar jangkauan planet, yang ada adalah ruang kosong tanpa gravitasi. Perubahan bentuk area permainan tersebut membawa sebuah twist yang menarik dalam gameplay Angry Birds. Keberadaan sejumlah planet dengan area gravitasi masing-masing membuat Anda harus mempertimbangkan ke mana burung akan terlempar dan ke planet mana burung akan tertarik gravitasi. Anda bahkan dapat mengarahkan burung untuk mengitari planet dan menabrak babi dari belakang.
Terdapat ratusan level menanti Anda dalam permainan ini, yang terbagi menjadi sejumlah area dengan karakteristiknya masing-masing. Anda akan mulai dari Pig Bank, kemudian menuju Cold Cuts yang dingin, Utopia dengan level-level yang berbentuk seperti makanan, Red Planet yang panas membara, dan lain-lain. Perhatikan masing-masing area dan level baik-baik, karena ada area-area tersembunyi yang bisa Anda temukan. Sebagai contoh, pada sebuah level terdapat sebuah telur yang posisinya tersembunyi. Jika Anda berhasil menghancurkan telur tersebut, Anda akan menemukan sebuah worm-hole ke arena bonus.
Selain Angry Birds Space, Anda pecinta permainan ini dapat mencoba berbagai seri lainnya seperti Angry Birds Rio, Angry Birds Seasons, Angry Birds Star Wars, dan lain sebagainya. Tidak hanya dalam bentuk permainan, karakter-karakter Angry Birds juga dapat Anda temui dalam bentuk buku dan serial animasi.